Jemaah Umrah Indonesia,Begini Nasibnya Sekarang
“Jadi hari ini yang travel lakukan adalah melobi reschedule kepada jemaah sampai Desember 2020 supaya ada rencana keberangkatan yang lebih nyaman. Nggak ada (refund) karena yang biasanya sudah keluar (visa) itu nggak ada yang bisa di refund. Dari Saudi kemarin sempat keluar edaran bahwa biaya visa yang sudah keluar tidak bisa di refund,” sebutnya.
Jika Pemerintah Arab Saudi telah membuka pintu umroh, jemaah yang akan didahulukan berangkat yakni yang sudah memiliki visa. Sedangkan sisanya dilakukan secara berkala sampai Desember 2020.
“Kalau umroh dibuka sampai akhir syawal itu pertengahan Juni. Jadi awal tuh masih buka. Setelah pertengahan Juni tutup untuk haji sampai Agustus akhir, nanti September buka lagi. Kalau bukanya akhir Maret maka yang didahulukan yang visanya sudah keluar. Baru yang sisanya akan diberangkatkan berkala,” terangnya.
Sementara itu Kementerian Agama RI terus berupaya untuk bisa memulangkan jemaah umrah asal Indonesia yang masih bertahan di Arab Saudi. Mereka direncanakan akan dipulangkan ke Indonesia pada Minggu (15/3/2020).