Gratiskan,Akses ke Situs Covid-19
Kliknusae.com – Mengingat pentingnya informasi terkait pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19), pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) meminta operator seluler untuk tidak memungut kuota data.
Operator seluler harus bisa menggratiskan kepada pelanggan seluler saat mereka mengakses situs resmi COVID-19.
“Pelanggan tidak dikenakan biaya/kuota saat mengakses situs tersebut,” pinta Menkominfo Johnny G Plate dalam konferensi pers secara online, Kamis (19/3/2020).
Johnny juga mengatakan agar operator seluler, baik itu Telkomsel, XL Axiata, Indosat Ooredoo, Smartfren, hingga Tri Indonesia mulai mengratiskan akses kuota data kepada pelanggan masing-masing dimulai Senin tanggal 23 Maret 2020.
Situs resmi ini diumumkan oleh Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Doni Monardo kepada wartawan, Rabu (18/3/2020) kemarin. www.covid19.go.id ditargetkan menjadi satu pintu informasi soal virus corona.
“Kami menyadari masyarakat butuh akses pada informasi akurat, cepat, dan terpercaya. Untuk itulah mengapa situs www.covid19.go.id ini dibuat agar bisa menjadi sumber informasi resmi satu pintu,” kata Doni.
(adh)