Agar Stay Lebih Lama,PHRI Dorong Kabupaten Bogor Kembangkan Destinasi

Ia menyebutkan fasilitas olahraga bertaraf internasional, seperti Stadion Pakansari, Pakansari Sport Climbing, Venue Laga Tangkas, Sirkuit Internasional Sentul, 11 lapangan golf bertaraf internasional, serta venue sport Paralayang di Puncak Cisarua.

“Untuk mendukung program tersebut, Kabupaten Bogor tengah melakukan pembenahan infrastruktur, peningkatan kualitas SDM, eksplorasi destinasi baru melalui event olahraga, baik prestasi maupun rekreasi, serta festival budaya bertaraf internasional,” kata Ade Yasin.

Tentu kedepan, harapannya ikhtiarnya memajukan bidang olahraga dan pariwisata Kabupaten Bogor membuahkan hasil yang manis seperti yang telah ditargetkan, yaitu meningkatkan angka kunjungan wisatawan dari 7,3 juta orang per tahun menjadi 10 juta orang per tahun pada tahun 2023.

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya