Ngeri, Cerita Pendiri Telegram Ini Soal Facebook dan WhastApp

“Kecuali Anda tak masalah semua foto dan pesan Anda terbuka untuk publik suatu hari, Anda harus menghapus WhatsApp dari ponsel Anda,” cetus Durov pada ratusan ribu pengikutnya di channel Telegram.

Durov menyebut WhatsApp adalah semacam ‘Kuda Troya’ yang dimanfaatkan untuk memata-matai foto dan user penggunanya. Ia juga melontarkan rasa tidak percaya terhadap sang induk, Facebook.

“Facebook telah menjadi bagian dari program pengintaian jauh sebelum mereka mengakuisisi WhatsApp. Naif berpikir bahwa perusahaan ini akan mengubah kebijakan setelah akuisisi,” paparnya.

Ia mengambil contoh pernyataan pendiri WhatsApp, Brian Acton, yang sudah keluar dari Facebook. Acton belakangan mengaku penjualan WhatsApp juga berarti menjual privasi usernya.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya