Kidz Zoo Run, Ajang Fun Run Anak-anak Plus Edukasi Dunia Satwa
Kliknusae.com – Manajemen Bandung Zoo Garden atau Kebun Binatang Bandung bekerja sama dengan sejumlah kawula muda Bandung menggelar event olahraga lari dan edukasi untuk usia anak-anak. Event Fun Run anak-anak ini bertajuk “Kidz Zoo Run 2019” yang akan berlangsung di kawasan Kebun Binatang Bandung, pada 7 Desember 2019 mendatang.
Menurut Manager Komunikasi Bandung Zoo Garden, Sulhan Syafi’i yang dikutip dari laman jabarprov.go.id menuturkan, kegiatan ini sangat positif, karena selain akan berdampak kesehatan, para peserta juga akan diberi edukasi terkait satwa-satwa yang dilindungi.
“Kita bekerjasama dengan teman-teman ini untuk memperkenalkan kembali Kebun Binatang Bandung serta meningkatkan pengunjung,” tutur Sulhan, di Kebun Binatang Bandung, Selasa (26/11/19).
Sulhan menambahkan, para peserta nantinya akan diberi penjelasan oleh petugas mengenai satwa-satwa dilindungi yang ada di Bandung Zoo Garden melalui kuis.
“Sebenarnya sisi edukasi kebun binatang itu kan harus memberikan edukasi ke masyarakat, salah satunya anak-anak, nah ini sangat tepat, jadi mereka datang berkegiatan di sini dengan membuat lomba lari yang sisi edukasinya sangat kuat, jadi itu manfaatnya bagi kita,” tambahnya.
Pihak panitia pun menargetkan sebanyak 750 anak akan mengikuti kegiatan Kidz Zoo Run. Peserta dibagi menjadi dua kategori, yaitu Kategori A: untuk anak usia 6-12 tahun (tanpa pendamping) dan Kategori B: untuk anak usia dibawah 6 tahun (dengan 1 orang pendamping).
Nantinya para peserta akan menempuh jarak lari 3 kilometer dengan titik start dari Gate 3 Kebun Binatang Bandung. Acaranya akan dimulai pada pukul 06.30 WIB dan ditutup dengan sesi Bubble Party.***(IG)