Harimau Turun Ke Destinasi, Pemerintah Harus Cepat Tangani
Seperti diketahui harimau kembali masuk ke permukiman warga di Desa Rimba Candi, Kecamatan Dempo Tengah, Kota Pagar Alam, Sumatra Selatan.
Harimau juga diketahui menyerang dan memakan hewan ternak milik warga.
Kejadian ini juga dibenarkan Kepala Seksi Konservasi Wilayah II Lahat BKSDA Sumatra Selatan Martialis Puspito.
Dirinya berujar, jejak harimau disampaikan oleh seorang warga yang melihat harimau tersebut berkeliaran.
“Ada jejak dan perjumpaan langsung dengan masyarakat yang sedang beraktivitas di dalam hutan lindung,” ujar pria yang akrab disapa Ito ini, Jumat (29/11/2019).
Tidak ada korban manusia dari kemunculan harimau Sumatera tersebut kali ini. Hanya saja, seekor ayam diambil dan diduga dimakan oleh harimau tersebut.
“Dari jejaknya, dugaan kuat itu serangan harimau,” ujar Ito.