Ada Diskon 50 Persen Bagi Peserta JIM 2019 Asal Pangandaran

“Konsep happiness, kami ingin semua yang terlibat ini happy dari awal sampai selesai. Kami ajak berlari dengan bahagia, lari sambil menikmati keindahan alam dan kuliner Pangandaran. Karena Pangandaran ini unik, ada pantai, gunung, hutan, dan itu bakal dirasakan oleh peserta 41K dan 21K,” ujar Engkus.

Kemudian konsep carnival,pihaknya juga akan libatkan partisipasi masyarakat setempat terutama yang menjadi rute lari.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil idampingi Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata (kedua dari kiri) dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jawa Barat Engkus Sutisna (kedua dari kanan) saat memberikan keterangan kepada wartawan terakit event JIM 2019,belum lama ini. Foto: Dok

“Mereka akan beri dukungan (kepada pelari) pakai yel, kentongan. Ada juga delapan SD yang dilewati, kami ajak berpartisipasi dengan mengikuti Kid Sprint, pesertanya 100 anak dari delapan SD tersebut,” ujarnya.

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Jabar sekaligus Ketua Pelaksana JIM 2019 Desiyana Savitri mengatakan, hingga Kamis (14/11/2019) peserta terdaftar sebanyak 2.297 orang.

Dari peserta nasional, Jabar menyumbang pelari terbanyak disusul peserta asal Jabodetabek dan Jawa Tengah.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya