Perhatikan Hal Ini Saat Ke Kawah Putih Ciwidey

Berikut adalah tips saat berkunjung ke Kawah Putih Ciwidey:

1.Bawa masker

Kawah Putih Ciwidey merupakan kawah belerang yang aktif. Bau belerang bisa saja menyengat sewaktu-waktu sehingga masker perlu disiapkan.

2.Bawa baju hangat

Suhu sekitar kawah terbilang dingin, sekitar 8-12 derajat Celcius. Baju lengan panjang atau jaket bisa dikemas dalam tas untuk menghangatkan saat angin dingin bertiup.

3.Bawa penutup kepala

Selain warung makanan dan penjual oleh-oleh, jarang ada tempat berteduh di sekitar kawah. Kalau tak tahan panas matahari, jangan lupa pakai topi atau bawa payung.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya