Palapa Ring Ciptakan Peluang Bisnis Baru Sektor Pariwisata Lokal

Sementara itu, Wakil Wali Kota Sabang, Nangroe Aceh Darussalam, Suradji Junus meyakini keberadaan Proyek Palapa Ring yang telah selesai diresmikan Presiden Jokowi dapat menciptakan peluang bisnis baru di sektor pariwisata lokal.

“Dengan adanya jaringan telekomunikasi ini, kami masyarakat Kota Sabang semakin maju. Akses internet yang cepat mampu memberikan peluang bisnis baru kepada masyarakat baik di sektor pariwisata dan perdagangan,” ungkap Suradji saat melakukan konferensi video dengan Presiden dalam Peresmian Palapa Ring tersebut, yang disitat dari laman Kominfo.go.id

Suradji juga menjelaskan, masih ada daerah strategis, pemukiman penduduk yang cukup ramai, sekolah dan daerah pariwisata baru, serta daerah terluar Kota Sabang yang masih belum terjangkau akses telekomunikasi.

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya