Hubbul Wathan Islamic Melengkapi Destinasi Halal NTB
“Masjid Hubbul Wathan yang berada di Kompleks Islamic Center Kota Mataram merupakan salah satu ikon destinasi halal di NTB khususnya Lombok. Kehadirannya menjadi pusat ribuan masjid yang tersebar di seantero NTB. Kami harapkan dengan penambahan tata lampu ini semakin mempercantik Masjid tersebut dan menambah Lombok sebagai destinasi halal terbaik di Indonesia,” kata Menpar Arief, Kamis (10/10).
Keberadaan Masjid Hubbul Wathan memang memberikan warna tersendiri sebagai sebuah destinasi Islami yang ikonik. Masjid bergaya Timur Tengah itu berdiri megah di jantung kota Mataram.
Dibangun di atas lahan seluas 7,6 hektar, Masjid Hubbul Wathan merupakan Kompleks Islamic Center Kota Mataram.
Bangunan utama masjid sendiri seluas lebih tiga setengah hektar dengan empat lantai yang mampu menampung 15 ribu jamaaah shalat.
Lima menara yang menjulang tinggi dengan polesan cat berwarna cerah menambah indahnya tempat ibadah yang menyerupai keindahan dan kemegahan masjid Nabawi di Madinah itu.
Satu dari lima menaranya bahkan merupakan bangunan tertinggi di Kota Mataram. Tingginya mencapai 99 meter sebagai perlambang “Asmaul Husna” atau 99 nama indah Allah SWT.