Peringatan Hari Pariwisata Dunia 2019 Digelar di India, Berikut Rundownnya!
Kliknusae.com – Hari Pariwisata Dunia/World Tourism Day (WTD) diperingati setiap tahun pada tanggal 27 September, dengan perayaan yang dipimpin Organisasi Pariwisata Dunia (UNWTO). Tujuannya adalah untuk menumbuhkan kesadaran di antara komunitas global tentang nilai sosial, budaya, politik, dan ekonomi pariwisata, serta memberikan kontribusi yang dapat dilakukan sektor ini dalam mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.
Bersumber dari rilis UNWTO, peringatan pada 2019 sejalan dengan fokus utama UNWTO pada keterampilan, pendidikan dan pekerjaan sepanjang tahun. Untuk itu Hari Pariwisata Dunia akan dirayakan dengan topik “Pariwisata dan Pekerjaan: masa depan yang lebih baik untuk semua”. Peringatannya akan dipusatkan di New Delhi, India, pada 26-28 September 2019.
UNWTO memilih India karena negara ini merupakan salah satu peradaban tertua di dunia dengan beragam kaleidoskopik dan warisan budaya yang kaya. India juga menawarkan berbagai pilihan wisata yang luas, beragam di daratan dan alam, orang, suku, masakan, agama, bentuk tarian, musik, seni, kerajinan, petualangan, olahraga, kerohanian, dan sejarah.
Terkait tema besar “Pariwisata dan Pekerjaan: masa depan yang lebih baik untuk semua”, Sekretaris Jenderal UNWTO, Zurab Pololikashvili mengatakan, pariwisata dapat membantu manusia membangun masa depan yang lebih baik untuk semua orang.
“Di seluruh dunia, sektor pariwisata adalah sumber utama lapangan kerja, mendukung jutaan pekerjaan, dan mendorong perekonomian ke depan, baik di tingkat lokal maupun nasional,” ujar Zurab dalam pesannya yang dirilis laman UNWTO.