Kembaran Cheonggyecheon River Mulai Dibangun di Kalimalang
Kliknusae.com – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sangat concern untuk merubah Kalimalang di Bekasi Selatan menjadi destinasi yang menarik. Bahkan digambarkan sebagai kembaran Cheonggyecheon River di Seoul Korea Selatan, atau River of Life di Kuala Lumpur Malaysia.
Setidaknya bisa seperti Teras Cikapundung di Kota Bandung. Nanti masyarakat hingga wisatawan dari berbagai daerah menjadik lokasi ini sebagai tujuan wisata.
Ya, Kalimalang bakal disulap menjadi lebih menarik. Inilah janji Ridwan Kamil untuk menata kali buatan yang membentang di Kelurahan Marga Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Provinsi Jawa Barat (Jabar) ini.
Dengan dimulainya penataan Kalimalang pada Rabu, 25 September 2019, warga Bekasi pun dipastikan segera memiliki ikon ruang terbuka hijau, rekreasi, hingga edukasi baru di kotanya.
Desain wajah baru Kalimalang sendiri memiliki empat zona (Zona 1, 2, 3, dan 4) yang terbagi ke dalam area utara seluas 5.290 meter persegi dan area selatan 13.900 meter persegi, dengan total luas area 19.190 meter persegi.