Raja Siallagan Ke-17 Menunggu Janji Presiden Jokowi

Usai mendapat penjelasan, Jokowi menghampiri lokasi batu persidangan tersebut bersama Iriana. Jokowi lantas duduk sejenak di kursi raja, sementara Iriana berdiri.

Tak lama, Jhansen mengajak Jokowi melihat lokasi eksekusi pancung. Jhansen menjelaskan bagaimana proses hukuman itu dilakukan.

Raja Siallagan ke-17,Gading Jhansen Siallagan. Foto:Klik nusae/adhi

Di akhir kunjungannya tersebut, Jokowi keluar melewati lorong warung suvenir. Sebelum masuk ke mobil, Jokowi sempat menyapa warga dan membagikan buku tulis kepada anak-anak.

Sementara itu Ani putri Raja Huta Siallagan mengaku sangat gembira mendengar Presiden Jokowi ingin membantu pengembangan kawasan wisata Sigale-gale.

“Sangat senang, nanti seperti apa rencananya bapak yang akan menjelaskan. Kebetulan sekarang sedang main Sigale-gale. Ada rombongan tamu dari Jakarta,” kata Ani ketika dihubungi Klik nusae, Jumat (2/8/2019) pada pukul 08.40 WIB tadi.

Turis mancanegara terlihat tengah menikmati ornamen rumah adat Batak yang ada di Kampung Huta Siallagan,Samosir. Foto:Klik nusae/adhi

Sebagai orang yang lama tinggal di Bandung, Jhansen sangat memahami bagaimana mengembangkan sebuah destinasi yang ramah lingkungan.

Sebetulnya dirinya ingin terus menetap di Bandung, namun karena harus melanjutkan Kerajaan Siallagan ia pun rela melepaskan pekerjaannya itu dan kembali ke Samosir.

Hanya sesekali ia tetap pergi ke Bandung karena diminta pihak perusahaan.

Abdi oge lami linggih di Bandung. Pun bojo ti Bandung,” kata Raja Jhansen yang sangat pasih berbahasa Sunda ini. Saya juga lama tinggal di Bandung. Istri juga dari Bandung.

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya