Lihat Video Keselamatan Terbaru Dari Garuda Indonesia Ini
Menurut Ari, dengan video demo keselamatan terbaru yang memunculkan top of mind yaitu keindahan Indonesia. Pasalnya, video demo keselamatan akan selalu ditonton oleh penumpang Garuda Indonesia.
“Kami ingin menghadirkan new experience kepada penumpang. Kami tak ingin penumpang bosan,” tambahnya.
Dalam video keselamatan ini, Garuda Indonesia menghadirkan fitur translasi bahasa isyarat untuk pengguna jasa penyandang tuna rungu (tuli).
Garuda Indonesia dalam proses produksi materi safety demo video turut bekerja sama dengan PT Maxindo International Nusantara Indah melalui dukungan kendaraaan berupa 1 mobil Mini Cooper tipe Countryman 4WD, 1 mobil elektrik Renault tipe Twizy, dan 1 motor BMW R 1250 GS Adventure yang digunakan sebagai bagian dari attribute safety demo video.
(adh/kom)