Siapa Kandidat Pemenang ISTA 2019
Dan tahun ini Kemenpar telah memilih 37 destinasi pariwisata dari 14 Provinsi sebagai nomine untuk ISTA 2019.
Jumlah tersebut merupakan penyisihan dari 263 aplikasi yang masuk sepanjang Maret-Mei 2019.
Pemenang akan diumumkan pada malam penganugerahan ISTA 2019 yang berlangsung pada 27 September 2019, yang juga bertepatan dengan Hari Pariwisata Dunia.
Selain mendapatkan total hadiah sebesar Rp1 miliar, pemenang ajang ISTA 2019 akan diajukan dalam kompetisi serupa di tingkat ASEAN, yakni ASEAN Sustainable Tourism Award (ASTA).
Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata, Dadang Rizki Ratman menjelaskan, Kemenpar telah membentuk Indonesia Sustainable Tourism Council (ISTC) yang bertugas melakukan sertifikasi bagi destinasi.
Prosesnya akan dimulai dengan mensertifikasi destinasi pemenang ISTA 2017 dan 2018 yang dinilai telah mematuhi standar keberlanjutan yang diakui oleh UNWTO (United Nations World Tourism Organization).