Saung Udjo Kembali Akan Tampil Di “Kampung Indonesia” Swedia
Klik nusae – Tim kesenian dan kebudayaan Jawa Barat yang membawakan musik angklung Saung Udjo kembali akan menghibur masyarakat Eropa. Ini kali ke-3 musik tradisional Jawa Barat hadir dihadapan warga Kerajaan Swedia dalam misi kebudayaan.
“Persiapannya sudah matang. Rencananya ada 10 orang dari Saung Udjo yang akan berangkat ke Swedia dalam rangka mengikuti Festival Kampung Indonesia yang setiap tahun diselenggarakan di Stockholm,” kata CEO Saung Angklung Udjo, Taufik Hidayat Udjo yang dihubungi Klik nusae,Sabtu (13/7/2019).
Menurut Kang Opik-begitu sapaan pria penerus Saung Udjo, setiap tahun pada bulan Juli Kampung Indonesia di Stockholm menampilkan aneka ragam kebudayaan Indonesia. Tahun lalu, yang berangkat dari Boyolali, Jawa Tengah.
“Mereka yang tampil adalah anak-anak SMA terpilih. Walikotanya memang sangat concern dengan event ini sehingga setiap tahun selalu berusaha untuk mengirimkan wakilnya di festival tersebut,” kata Opik.
Sementara keikutsertaan Saung Udjo dalam event tersebut atas undangan khusus dari Kedutaan Swedia.