Jokowi Minta Agar Dilakukan Percepatan Penataan Destinasi Labuan Bajo

Kepala negara langsung melihat rencana pengembangan Bandara Komodo. Setelah itu, Jokowi dan rombongan menuju Kawasan Puncak Waringin, Labuan Bajo, Manggarai Barat, untuk meninjau proyek penataan kawasan Puncak Waringin.

Presiden terpilih itu juga meninjau pedestrian di Jalan Soekarno-Hatta, Labuan Bajo, Manggarai Barat. Selanjutnya Jokowi akan meninjau Kawasan Terpadu Marina di Labuan Bajo.

Turut mendampingi Jokowi dalam kunjungan kerja kali ini antara lain Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsekal Madya Trisno Hendradi, Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki, dan Komandan Paspampres Mayor Jenderal Maruli Simanjuntak.

(adh/dtk)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya