Jepang Minta 200-Ribuan Tenaga Perawat Dari Kota Bandung
Klik nusae – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandung pada prinsipnya siap mendukung program kerjasama penyediaan tenaga kerja terapil untuk dikirim ke Jepang. Sampai saat ini tenaga kerja yang diminta adalah perawat (care giver).
“Dari hasil kesepakatan (MoU) yang akan ditandatangani antara Pemerintah Kota Bandung dan pemerintah Jepang akhir bulan ini (Juli), ada sekitar 200-ribuan tenaga kerja perawat yang dibutuhkan. Pada dasarnya, kita siap mendukung program kerjasama ini,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Bandung, Arief Syaifudin kepada Klik nusae, Rabu (24/7/2019).
Menurut Arief, untuk saat ini permintaan dari pemerintah Jepang kepada pemerintah Kota Bandung dalam penyediaan tenaga kerja baru sebatas bidang keperawatan.
“Kita akan siapkan nanti. Artinya kita juga akan bekerja sama dengan lembaga pelatihan kerja (LPK). Selain itu juga melibatkan sekolah-sekolah keperawatan untuk mendapatkan tenaga kerja ini (perawat),” tambah Arief.
Ketika disingung, apakah juga ada permintaan untuk tenaga bidang pariwisata,Arief mengemukakan sejauh ini belum ada permintaan tersebut.