Tradisi Masyarakat Sunda,Ngaliwet Menjelang Ramadhan

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman (kiri berkaca mata) tampak sedang menikmati hidangan khas Sunda dalam acara Ngaliwet menyambut bulan suci Ramadhan. Foto:Dok kabariku

Klik nusae – Masyarakat Sunda memiliki tradisi berkumpul bersama keluarga atau handai taulan. Warisan leluhur ini masih terpelihara dengan baik hingga sekarang. Biasanya acara “ngariung” (berkumpul) tersebut dilakukan saat menyambut hari-hari besar, seperti Ramadhan.

Seperti sekarang,menjelang puasa dibeberapa daerah kembali menggelar acara  ngaliwet (makan bersama).Ada yang dilakukan di langgar,masjid,sekolah,tempat rekreasi,pertokoan bahkan di pemerintahan sekalipun.

Seperti yang dilakukan pemerintah Kabupaten Garut,Jawa Barat Kamis (2/5/2019), pucuk pimpinan hingga staff biasa secara bersama-sama menggelar ngaliwet atau juga dikenal dengan sebutan botram.

Melalui kegiatan seperti ini  banyak hal positif yang bisa diambil diantaranya, memiliki makna kebersamaan, kekompakan, dan kerja sama.

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman pun mengapresiasi acara ngaliwet yang dilakukan para pegawai Sekretariat Dearah (Setda) Kabupaten Garut dalam rangka kuramasan ( tradisi meminta maaf) menyambut bulan suci Ramadhan.

Tak segan-segan dirinya turut menyantap nasi liwet berbaur bersama para pegawainya. Tak ayal sepanjang teras halaman setda penuh dengan nasi liwet dan lauk pauknya.

“Dengan ngaliwet banyak manfaatnya. Mulai kebersamaan, kekompakan, dan kerja sama antar pegawai ini,” ungkapnya.

Helmi mengapresiasi kekompakan yang ditunjukkan para pegawai saat memasak nasi liwet yang menurutnya sangat enak.

“Dengan menyantap nasi liwet para pegawai jadi guyub, dan kalau makan nasi liwet ini nikmatnya beda dengan makan sendiri atau di tempat makan,”tuturnya.

Usai menyantap nasi liwet seluruh pegawai setda saling bersalaman meminta maaf satu sama lain karena sebentar lagi akan menjalankan ibadah puasa bulan Ramadhan.

Helmi berpesan, memasuki bulan suci Ramadhan diharapkan para pegawai di lingkungan Pemkab Garut untuk lebih khusyu menjalankan ibadah puasa.

(adh/kabariku)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya