Ingin Double Gratis, Ke Sari Ater Yuuk..
Klik nusae – Apa yang dilakukan umat umat muslim Indonesia saat menjalani ibadah puasa. Banyak hal tentunya. Selain melakukan ibadah seperti membaca ayat-ayat suci Al Quran, sholat tarawih, ada masa jeda yang paling ditunggu-tunggu yakni adzan magrib untuk berbuka puasa.
Nah, aktivitas tersebut sudah menjadi tradisi yang biasa disebut dengan ngabuburit. Untuk warga Jawa Barat,Bandung,Jakarta,Bogor,Subang,Majalengka,Indramayu dan sekitarnya, salah satu tempat yang cocok untuk ngabuburit adalah Taman Rekreasi Sari Ater di Kabupaten Subang.
Betapa menyenangkan jika ngabuburit sambil menikmati beberapa permainan di Sari Ater. Mau adventure ada,berendam di kolam hangat juga tersedia.
Selain berendam di kolam Hotel, kita juga bisa berendam di kolam alami yang ada di kawasan wisata alam terbuka.
Kolam ini tepatnya ada di Curug Jodo, Grojogan sewu, dan Pancuran Tujuh yang juga terkenal dengan air panas alaminya.
Selain berendam, menikmati segarnya udara sejuk pegunungan dibalut dengan selimut kabut akibat hangatnya uap air disana menhadirkan sensasi tersendiri. Indahnya pemandangan alam pegunungan disana.
Di Sari Ater sendiri disediakan banyak wahana permainan, seperti ATV, Paint Ball, persewaan kuda ala Lembang, wahana wisata air, panahan, hingga Putch & Put Golf dan Jeef Off Road dengan panjang trek sekitar 2,7 km.
Tidak cukup sampai disitu, Sari Ater juga sering dipakai untuk wisata outbond dengan harga terjangkau dan bagus.
Begitu pun dalam menyemarakan Ramadhan tahun ini Sari Ater meluncurkan program Berkah Ramadhan. Mulai dari gratis voucher menginap, promo disc all type room & bungalow dan all type camping park diberlakukan disc bar, sampai discount 50 % untuk pembelian tiket masuk kolam rendam air panas.
Bagi yang ingin gratis tiket masuk area rekreasi wisata Sari Ater, Anda cukup membeli Nasi Box seharga Rp. 35.000,-/orang. Kalau ingin lebih lengkap dengan berendam di kolam rendam air panas, Anda dapat membeli tiket paket seharga Rp. 70.000,-/orang.
Sudah termasuk tiket masuk rekreasi, kolam rendam Mayangsari, Wangsadipa, Pulosari atau kolam Nangka dan Nasi Box.
Dapatkan pula diskon 50% pembelian tiket masuk kolam rendam berlaku untuk kolam rendam yang dibuka sesuai jam operasionalnya.
Semua promo tersebut berlaku weekdays dan weekend hingga pukul 23.00 WIB, baik untuk individual ataupun grup.
Jika ingin menginap tak usah khawatir, Sari Ater pun menyediakan promo menginap 2 unit room atau bungalow dan mendapatkan gratis 1 voucher menginap.
Nikmati pula promo discount all type room dan bungalow serta all type camping park diberlakukan discount bar. Promo inipun berlaku weekdays dan weekend, bagi tamu individual atau grup.
Sari Ater menyediakan juga Paket Buka Puasa All you can eat dengan harga Rp. 70.000,- /orang, sudah termasuk tiket masuk rekreasi dan tiket berendam.
Pilihan lainnya tersedia menu susundaan di Lesehan Kabayan dan Lesehan Patani seharga Rp. 100.000,- berlaku untuk 3 orang termasuk tiket masuk rekreasi.
Kedua tempat tersebut, buka mulai pukul 11.00 WIB s/d 21.00 WIB. Promo inipun berlaku weekdays dan weekend, baik tamu individual atau grup.
Tak berhenti sampai di sini, agar nuansa Ramadhan Anda terasa lebih khidmat, Sari Ater juga menyuguhkan Paket Religi.
Para tamu bisa mendapatkan paket menginap di tipe hotel rooms dengan kapasitas untuk 3 orang. Harga yang ditawarkan sebesar Rp. 400.000,- dan Rp. 500.000,- /orang min. 20 pax.
Dengan harga segitu, sudah termasuk tajil, buka puasa (dinner), sahur/breakfast dan penceramah. Pilihan waktu mulai tanggal 10-12 Mei 2019 dan 17-19 Mei 2019.
Terkahir, untuk mengisi momen lebaran Idul Fitri 1440 H, Sari Ater menyediakan Paket Halal Bihalal. Harga yang ditawarkan sebesar Rp. 150.000,-/orang untuk minimal 20 pax.
Sudah termasuk satu kali makan prasmanan, tiket masuk rekreasi, penggunaan ruangan selama 3 jam, dan terdapat pilihan acara electone atau penceramah.
(adh)