UNWTO Gelar Konferensi Mountain Tourism Eropa – Asia di Jerman

Gunung Bromo, salah satu destinasi wisata gunung unggulan di Indonesia. (Foto Ist.)

JELAJAH NUSAE – The World Tourism Organization (UNWTO) akan menyelenggarakan Konferensi Pariwisata Gunung (Mountain Tourism) Eropa – Asia di Berchtesgaden, Jerman. Acara berlangsung pada 2 – 5 Maret 2019 dan akan diikuti para profesional pariwisata internasional.

Seperti disitat dari laman UNWTO, konferensi tersebut akan menyoroti peluang signifikan yang harus dicapai dan tantangan yang akan dihadapi dalam pengembangan pariwisata gunung. Nantinya akan dibuat rencana jangka panjang dan visi bersama untuk pariwisata gunung.

Selain itu, juga akan menyatukan berbagai profesional pariwisata, mulai dari manajer destinasi wisata gunung, pejabat pemerintah, organisasi manajemen destinasi dan perwakilan sektor swasta, serta penyedia infrastruktur dan akademisi.

Konferensi Mountain Tourism ini akan menghadirkan 15 pemateri internasional dari Eropa dan Asia. Bahasannya mencakup sesi tentang Program Pariwisata Berkelanjutan “One Planet” dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan sebagai kerangka kerja untuk menyelaraskan pelaku lintas sektor dan batasan kebijakan.

Acara akan diresmikan Menteri Bavaria untuk Ekonomi, Pembangunan dan Energi, Hubert Aiwanger, Sekretaris Jenderal UNWTO, Zurab Pololikashvili, dan Sekretaris Negara Parlemen dari Kementerian Federal untuk Urusan Ekonomi dan Energi, Thomas Bareiss bersama dengan Kepala Eksekutif Distrik Berchtesgaden dan pembawa acara, Georg Grabner.

Tema lain pun akan dibahas dalam konferensi yang dikemas secara debat panel dan berbagai presentasi tematis. Meliputi tema-tema seperti wisata baru, dampak perubahan demografis, digitalisasi dan mobilitas, pengalaman pariwisata untuk keempat musim, kerja sama transnasional, dan kontribusi pariwisata untuk Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Sebelumnya, konferensi semacam ini sudah pernah diselenggarakan di Kazakhstan, Republik Korea dan Georgia.*** (Iwn)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya