Ada Khas Musik Bambu Di Festival Patarema

Musik bambu khas Jawa Barat akan tampil dalam Festival Parema di Padalarang,Bandung Barat pekan ini. Foto:IG

JELAJAH NUSA – Belum punya pilihan rencana akhir pekan? Datang saja ke Festival Patarema di Padalarang,Kabupaten Bandung Barat.Berbagai atraksi kesenian dari 13 kota/kabupaten di Jawa Barat akan tampil dalam festival yang mulai berlangsung Jumat-Minggu (6-8/7/2018).

Mereka juga  akan turut serta menampilkan pertunjukan musik bambu khas Jawa Barat. Even ini dijamin seru karena juga akan menghadirkan kuliner khas kopi Jawa Barat.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bandung Barat Sri Dustirawati menuturkan, sejumlah daerah tersebut, yaitu Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Cimahi, Garut, Purwakarta, Sumedang, Bogor, Tasikmalaya, Sukabumi, Indramayu, Ciamis, dan Bekasi.

“Tak hanya musik bambu, tetapi juga akan ditampilkan kreasi helaran lainnya,” ujar Sri,kemarin.

Selain festival musik bambu, dia mengungkapkan, dalam festival ini juga akan digelar berbagai kegiatan di antaranya Festival Soto Nusantara, Festival Film Turisme, Helaran Budaya dan Festival Bunga, Pameran Ekonomi Kreatif, dan Ngopi Bareng. Kegiatan ini didukung penuh oleh Disparbud Provinsi Jawa Barat, Badan Ekonomi Kreatif (BEkraf), Pusbang Film Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Pariwisata RI.

Menurut Sri, ada dua kegiatan yang akan dipadukan menjadi satu dan menjadi sebuah harmonisasi, yakni keragaman potensi kearifan budaya lokal dengan kecantikan pesona bunga yang ada di Kabupaten Bandung Barat. Hal itu untuk menguatkan ikon Bandung sebagai Kota Kembang.

“Akan disediakan juga flower gate dan photobooth yang bisa digunakan untuk berfoto selfie. Hal ini diharapkan menarik banyak kunjungan,” ujar Sri.

Dia juga mengungkapkan, dalam kegiatan ini, berbagai komunitas diajak untuk bersinergi secara pentahelix, yakni dengan pemerintah, swasta, media, serta akademisi.

Sinergi ini diharapkan mampu mendongkrak pengembangan usaha ekonomi kreatif yang juga mendorong peningkatan ekonomi masyarakat.

Sejauh ini, pihaknya pun sudah menggandeng beberapa komunitas film untuk mempromosikan Bandung Barat. Apalagi, saat ini masih banyak potensi pariwisata daerah yang belum terekspos.

“Seperti misalnya kawasan karst dan Guha Pawon. Di sana ada nilai sejarah dan pariwisata juga. Tinggal bagaimana memadukan keduanya agar lebih menarik wisatawan,” kata Sri.

Berikut Kegiatan Patarema Festival yang akan berlangsung hingga Minggu mendatang.

1.Festival Soto Nusantara,
2.Festival Film Turisme
3.Festival Musik Bambu
4.Pesta Bunga dan Budaya (helaran budaya dan festival bunga)
5.Pameran Ekonomi Kreatif
6.Ngopi Bareng

Festival Soto Nusantara

Hari/tgl : Sabtu, 7 Juli 2018
Tempat : Bale Pare, Kota Baru Parahyangan, Padalarang
Terdiri dari beberapa sub kegiatan, antara lain :
– Lomba masak soto dr kalangan ibu2 PKK/umum/akademis dg jmlh peserta masing2 30 org
– Demo masak oleh chef artist (Chef Juna dan chef Moto)
– Pemecahan rekor MURI utk sajian 200 varian soto nusantara sebanyak 2000 porsi yg dilaksanakan oleh 100 chef se-Jawa Barat
– Pencanangan Soto Khas Bandung Barat

Festival Film Turisme

Hari/tgl : Sabtu, 7 Juli 2018 (malam)
Tempat : Mason Pine Hotel, Kota Baru Parahyangan, Padalarang
Merupakan kegiatan lomba pembuatan film turisme dr kategori peserta :
– Komunitas film se-Jawa Barat
– SMA/SMK/mahasiswa/umum

Festival Bunga dan Helaran Budaya

Hari/tgl : Minggu, 8 Juli 2018
Tempat : Kota Baru Parahyangan, Padalarang (Balai Seni Barli – Mason Pine)
Kegiatan ini mengambil tema bunga utk memperkuat ikon Bandung Barat sebagai ‘kota kembang’nya Bandung sehingga Patarema Fest ini akan identik dengan sejuta bunga yg tersebar dari sejak pintu masuk hingga setiap sudut lokal kegiatan.
Kegiatan ini akan diikuti oleh 23 kab/kota undangan disamping seluruh kec/komunitas bunga di Kabupaten Bandung Barat

Festival Musik Bambu

Hari/tgl : Jumat, 6 Juli 2018
Tempat : Bale Pare, Kota Baru Parahyangan, Padalarang
Kegiatan ini akan diikuti oleh 14 peserta yg berasal dari kab/kota se-Jawa Barat

Pameran Ekonomi Kreatif

Hari/tgl : Jumat-Minggu,6-8 Juli 2018
Tempat : Bale Pare, Kota Baru Parahyangan, Padalarang
Kegiatan ini akan diikuti oleh hampir seluruh komunitas ekonomi kreatif seperti kriya/craft, kuliner, fashion, seni rupa, kopi, dll

Ngopi Bareng

Hari/tgl : Jumat-Minggu, 6-8 Juli 2018
Tempat : Bale Pare, Kota Baru Parahyangan, Padalarang
Kegiatan ini diinisiasi oleh komunitas kopi yg ingin turut meramaikan kegiatan Patarema Fest dengan menyediakan 100 cup kopi gratis per booth setiap hari. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 20-25 anggota komunitas kopi se-Jawa Barat

(adh)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya