Mengapa Wisata Bukit Penanjakan Bromo Ditutup 3 Bulan ?

Penanjakan-Bromo-Wisatawan menikmati sunrise danpemandangan Gunung Bromo dari Bukit Pananjakan( Foto : bromoguide.com)

JELAJAH NUSA -Para wisatawan domestik dan mancanegara harus bersabar untuk ke lokasi wisata Bukit Pananjakan Bromo. Pasalnya lokasi tersebut akan ditutup selama 3 bulan. Hal ini tertuang dalam surat edaran Taman Nasional Bromo Tengger Semeru nomor PG3/T.8/TU/TU.1/8/2017) yang ditandatangani oleh Kepala Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, lokasi wisata Bukit Penanjakan di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru ditutup dari kunjungan wisatawan selama tiga bulan mulai 11 September 2017.

Mengapa ditutup? “Sehubungan dengan akan dilakukan perbaikan sarana prasara Bukit Penanjakan dalam peningkatan pelayanan pengunjung maka dengan ini kami umumkan hal-hal sebagai berikut: Terhitung mulai tanggal 11 September sampai 10 Desember (3 bulan) akan ditutup total dari kunjungan wisatawan,” tulis pihak Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dalam surat edaran yang dilansir dari Kompas.com pada Rabu kemarin (5/9).

Hal tadi dibenarkan oleh Sarif Hidayat Kepala Sub Bagian Data Evaluasi Pelaporan dan Humas Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Menurut Sarif sarana prasarana yang diperbaiki yaitu tribun, tangga untuk naik, dan pendopo. “Ya hanya di Bukit Penanjakan yang ditutup. Tribun, tangga, pendopo dihilangkan sehingga bisa menampung lebih banyak pengunjung,” lanjut Sarif.

Tak cuma itu, pihak Taman Nasional Bromo Tengger Semeru juga akan membuat jalur masuk dan keluar wisatawan di Bukit Penanjakan. Perbaikan pagar untuk menunjang keamanan wisatawan juga akan dilakukan.”Kami sudah sosialisasi lewat media sosial/website resmi. Di samping pengumuman di pintu-pintu masuk seperti Coban Trisula Malang, Cemoro Lawang Probolinggo, Penanjakan Pasuruan dan Ranu Pani Lumajang,” tambah Sarif

Sarif berharap agen perjalanan wisata atau masyarakat bisa mengetahui mengenai penutupan Bukit Penanjakan. Sementara, wisatawan disarankan untuk menuju titik-titik pengamatan lainnya yang ada di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

(RIV)

Share this Post:

Berita Terkait

Berita Lainnya